Penyebab dan Solusi E-Toll Pass Tidak Berfungsi

Sebarkan artikel ini

Seiring dengan perkembangan e-money yang semakin pesat, saat ini pemerintah turut melakukan pembaruan terkait pembayaran tagihan layanan dengan uang digital, salah satunya adalah e-toll pass. Ya, e-toll pass adalah media pembayaran akses toll yang disediakan pemerintah. Dengan konsep ini, pembayaran toll selain lebih mudah juga lebih cepat sehingga tidak akan menyebabkan penumpukan kendaraan.

Namun, di balik kemudahan yang ditawarkan tersebut, ada beberapa hal yang perlu diketahui dengan baik, salah satunya adalah e-toll pass tidak berfungsi. Kejadian ini memang cukup sering terjadi. Ketika e-toll pass tidak bisa digunakan, maka pembayaran tentu saja tidak bisa dilakukan.

Pengendara sering kaget dan cemas jika hal ini terjadi. Oleh karenanya, permasalahan terkait e-toll pass tidak berfungsi ini harus dipahami dengan baik sehingga Anda nantinya akan tenang ketika kerusakan ini terjadi pada Anda.

Penyebab E-Toll Pass Tidak Berfungsi

Berbincang tentang e-toll pass tidak berfungsi, maka hal yang paling penting untuk diketahui adalah penyebab dari masalah ini. Tentu saja, dengan memahami penyebab e-toll pass yang tidak berfungsi, Anda bisa melakukan tindakan pencegahan sehingga masalah ini tidak akan terjadi.

Ada beberapa penyebab dari e-toll pass yang tidak berfungsi diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Chip yang Rusak

Perlu diketahui bahwa e-toll pass menggunakan chip di bagian dalam kartu. Chip inilah yang menjadi media untuk melakukan transfer atau pembayaran biaya toll. Secara singkat, fungsi dari e-toll pass akan sangat bergantung pada kondisi chip tersebut. Tentu, untuk memastikan bahwa e-toll pass bekerja dengan baik, maka Anda harus menjaga kondisi chip tersebut.

Nah, chip tersebut bisa mengalami kerusakan karena berbagai hal. Umumnya, chip rusak karena tergesek kartu lain atau benda lain. Juga, chip bisa rusak karena terkena tumpahan air atau sejenisnya.

  • Masa Aktif Habis

Sebagaimana ATM, e-toll pass juga memiliki masa aktif. Nah, salah satu penyebab kenapa e-toll pass ini tidak berfungsi adalah masa aktif kartu yang habis. Tentu saja hal ini sebenarnya cukup menjengkelkan.

Ya, pengguna memang secara langsung tidak akan mendapatkan notifikasi terkait masa aktif kartu ini karena tidak terhubung dengan smartphone atau device lain.

Masa aktif kartu umumnya terdapat di permukaan kartu. Namun, sebenarnya, masa aktif e-toll pass ini cukup panjang sekitar 5 tahun penggunaan.

  • Saldo yang Habis

Hal lain yang menjadi sebab dari e-toll pass tidak berfungsi adalah saldo yang habis. Sebagaimana e-money lainnya, Anda memang harus melakukan top up sesuai kebutuhan ketika hendak menggunakan e-toll pass. Namun, seringkali pengguna e-toll pass lupa untuk melakukan isi ulang dan menganggap bahwa saldo mereka masih ada.

Selain itu, saldo e-toll pass memang tidak bisa dicek dengan simple seperti pulsa dalam kartu smartphone. Ada mekanisme tersendiri yang perlu dilakukan untuk melakukan pengecekan saldo e-toll pass tersebut.

Solusi E-Toll Pass Tidak Berfungsi

Beberapa poin di atas menjelaskan tentang sebab kenapa e-toll pass tidak berfungsi. Tentu, selain pengetahuan terkait penyebab tadi, ada beberapa solusi yang cukup penting untuk diketahui. Solusi ini nantinya bisa dijadikan counter agar masalah e-toll pass tidak terjadi lagi.

Adapun beberapa solusi dari masalah e-toll pass yang tidak berfungsi secara umum adalah sebagai berikut:

  • Jaga Kondisi e-Toll Pass

Sebagaimana disinggung di atas bahwa salah satu penyebab e-toll pass yang tidak berfungsi adalah rusaknya kartu beserta chip di dalamnya. Oleh karenanya, wajib bagi Anda untuk menjaga kondisi kartu e-toll yang Anda miliki.

Ada cukup banyak cara yang sebenarnya bisa dilakukan. Salah satu cara yang paling mudah adalah dengan melapisi kartu e-toll dengan plastik atau bahan lain saat disimpan.

Dengan cara ini, Anda bisa menghindarkan kartu e-toll dari gesekan yang bisa membuatnya rusak. Saat ini juga sudah banyak card cover yang tersedia di pasaran untuk pilihan Anda.

  • Cek Masa Aktif Kartu

Meskipun sedikit konyol, namun e-toll pass yang tidak bisa berfungsi karena masa aktif yang habis memang terjadi. Nah, dalam hal ini, Anda harus melakukan pengecekan terkait masa aktif kartu dan lakukan perpanjangan jika sudah habis.

  • Sediakan Dua Kartu

Tampaknya, akan lebih baik jika Anda memiliki dua buah kartu e-toll. Ini adalah salah satu solusi yang tepat untuk Anda lakukan. Dengan memiliki dua kartu e-toll, maka Anda tentu bisa menggunakan kartu lain saat mengalami kerusakan.

  • Pastikan Saldo Cukup

Memastikan saldo e-toll selalu cukup adalah hal yang penting. Oleh karenanya, cek saldo sebelum Anda bepergian. Saat ini, Anda bisa melakukan pengecekan saldo e-toll menggunakan fitur NFC yang ada pada smartphone.

Nah, demikian beberapa penyebab dan juga solusi dari masalah e-toll pass tidak berfungsi. Pahami beberapa hal tersebut dengan baik sehingga Anda nantinya tidak akan menemukan masalah terkait penggunaan e-toll.

Informasi dan promo menguntungkan lainnya bisa cek di :

Instagram : @fastpay_official
Facebook : @fastpay.official
Youtube : Fastpay Official

Untuk Anda yang ingin memiliki bisnis kekinian? bisnis top up E Toll, gopay, gopay driver, top up OVO, top up grab, grab driver, dan isi saldo e toll yang pasti laku dan paling menguntungkan! jadilah juragan top up emoney dan etoll dengan menjadi outlet Toko Modern Fastpay

bisnis-e-money-min Penyebab dan Solusi E-Toll Pass Tidak Berfungsi

Tim SBF