Kriteria Penilaian MAMA 2023 : ONE I BORN

Sebarkan artikel ini

Kriteria Penilaian MAMA 2023 : ONE I BORN – Simak sejarah singkat ajang penghargaan MAMA dan kriteria penilaian MAMA Awards 2023

Salah satu ajang penghargaan musik yang populer di dunia musik khususnya di area Asia yakni MAMA 2023. Berikut hal yang perlu kamu ketahui tentang MAMA Awards 2023 terutama tentang kriteria penilaiannya.

Mengenal Ajang Penghargaan MAMA

Dikutip dari aplikasi Mnet Plus, MAMA Awards mulanya adalah festival musik yang diselenggarakan oleh Mnet. Festival tersebut bertajuk Mnet KM Music Festival. Mnet sendiri adalah salah satu stasiun televisi di Korea Selatan.

Seiring berjalannya waktu festival tersebut beralih jadi salah satu ajang penghargaan bagi insan musik di wilayah Asia. Bertajuk Mnet Asian Music Awards (MAMA), edisi pertama penghargaan tersebut digelar pada tahun 2009.

Penyelenggaraan MAMA sendiri digelar di berbagai tempat hingga berbagai negara di wilayah Asia. Mulai dari Korea, Hongkong, Singapura, Jepang, dan lainnya.

Terdapat berbagai nominasi untuk insan musik yang berkarya di Asia. Walaupun saat ini ajang ini masih didominasi oleh idol-idol K-Pop. Oleh karena itu, banyak penggemar idol K-Pop yang melakukan voting dan lainnya agar idolnya menang di nominasi MAMA 2023. Walaupun tentunya ada berbagai kategori nominasi yang juga punya kriteria penilaian tersendiri.

MAMA 2023 : ONE I BORN

MAMAAAAAAA-2023-300x169 Kriteria Penilaian MAMA 2023 : ONE I BORN

MAMA 2023 mengusung tema One I Born yang fokus pada value “The One with Infinite Possibilities”. Harapannya MAMA AWARDS 2023 bisa jadi perwujudan dari mimpi untuk bersatu dalam musik. Menyatukan energi positif dari musik, visi MAMA tetap pada Music Makes ONE!. Semua bersatu dalam musik karena musik ada untuk dinikmati dan berdampak positif bagi penikmatnya.

Penyelenggaraan MAMA AWARDS 2023 akan diselenggarakan di Jepang pada 28 hingga 29 November 2023. Bertempat di Tokyo Dome yang berkapasitas 55.000 penonton, akan banyak pengisi acara dan pengumuman pemenang penghargaan di berbagai kategori.

Baca juga : Daftar Pemenang Penghargaan The Fact Music Awards 2023

ads-bisnis-ppob-fastpay-bukan-ppob-biasa-768x100-1 Kriteria Penilaian MAMA 2023 : ONE I BORN

Kriteria untuk Penilaian Tiap Kategori Penghargaan

Untuk kriteria penilaian akan ada kombinasi dari global votes, penilaian juri panel global, dan pencapaian digital di lagu, rekaman, dan jumlah penonton music video. Dari penilaian tersebut yang kemudian akan menentukan pemenang untuk berbagai kategori yang keluar di MAMA AWARDS tahun ini.

Di tahun 2023, MAMA Awards punya dua kelompok besar untuk penghargaan yakni :

  • Grand Awards yang terdiri dari Artist Of The Year (AOTY), Song Of The Year (SOTY), Album Of The Year (AOTY), dan Worldwide Icon of The Year.
  • Main Awards yang terbagi jadi beberapa sub kategori lagi berdasarkan artis, genre, music video, dan worldwide fans choice.

Kriteria Penilaian Grand Awards

  • Artist Of The Year : penilaian juri panel (20%) + jumlah unduh lagu atau streaming di platform musik (40% dengan pembagian wilayah Korea Selatan 25% dan Global atau internasional 15%) + Rekor penjualan album (40%)
  • Song Of The Year : penilaian juri panel (20%) + jumlah unduh atau streaming lagu di berbagai platform musik (80% dengan komposisi pendengar Korea Selatan 50% dan Global atau internasional 30%)
  • Album Of The Year : penilaian juri panel (20%) + rekor penjualan album 80%
  • Worldwide Icon of The Year : Voting di aplikasi Mnet Plus 70% + Spotify Votes 30%

Kriteria Penilaian Main Awards per Kategori

  • Penilaian dari Kategori Artist (meliputi artis pria dan wanita) : penilaian juri panel (20%) + jumlah unduh lagu atau streaming di platform musik (40% dengan pembagian wilayah Korea Selatan 25% dan Global atau internasional 15%) + Rekor penjualan album (40%)
  • Penilaian dari Kategori Genre Lagu (misal dance, vocal, dan lainnya) : penilaian juri panel (20%) + jumlah unduh atau streaming lagu di berbagai platform musik (80% dengan komposisi pendengar Korea Selatan 50% dan Global atau internasional 30%)
  • Penilaian dari Kategori Worldwide Fans Choice Category (untuk top 10) : Voting di aplikasi Mnet Plus 70% + Spotify Votes 30%
  • Penilaian untuk kategori Best Music Video : penilaian juri panel 20% + jumlah view di music video 80%

Untuk mendapatkan penilaian selain dari panel juri platform yang digunakan adalah CIRCLE CHART (untuk tahu data lagu baik unduh dan streaming serta penjualan album), Spotify (penilaian lagu secara global), dan Youtube (khusus untuk kategori music video).

Salah satu penilaian MAMA 2023 adalah dengan memanfaatkan aplikasi streaming musik Spotify. Jadi kamu sebagai penggemar bisa memaksimalkan jumlah streaming lagu idola kamu di playlist resmi Worldwide Icon MAMA 2023 di Spotify. Beli langganan Spotify dan aplikasi streaming musik dan video lainnya di Fastpay. Semua ada semua bisa dibayar di Fastpay. Fastpay Bukan PPOB Biasa!

Tertarik buka bisnis dari handphone dan hanya membutuhkan akses internet? Coba buka bisnis digital di Fastpay. Dapatkan pengalaman layani berbagai pembayaran digital terlengkap, cepat, dan aman hanya dengan jadi Juragan Fastpay. Jadi juragan, cuan datang dengan mudah untuk jadi jutawan.

ic_temukan-di-googleplay Kriteria Penilaian MAMA 2023 : ONE I BORN
Unduh Fastpay di Playstore
ic_daftarfastpay Kriteria Penilaian MAMA 2023 : ONE I BORN
Daftar Jadi Mitra Fastpay

Tentang Fastpay Bukan Bisnis PPOB Biasa

Fastpay adalah platform untuk bisnis Layanan Keuangan Digital dan Bisnis PPOB Terlengkap dan Terbaik di Indonesia. 7 layanan bisnis utama di Fastpay sangat menguntungkan, yaitu layanan pembayaran, pembelian tiket transportasi, pulsa dan data, layanan transfer bank, pengiriman barang, top up 8 jenis e money, voucher game online, dengan keuntungan yang besar, tanpa resiko resiko dan model kecil.

Mengapa berbisnis PPOB Fastpay?

Bisnis PPOB Fastpay merupakan solusi bisnis bagi masyarakat Indonesia yang ingin mempunyai usaha pembayaran PPOB; bisnis pulsa murah; bisnis tiket travel pesawat, kereta api, kapal PELNI; bisnis top up Gopay, OVO, DANA, LinkAja, SpeedCash, dll; bisnis ekspedisi; bisnis voucher game murah dan lengkap; bisnis transfer uang, dll.
– Sistem bisnis PPOB yang mudah dijalankan sebagai bisnis utama atau bisnis sampingan.
– Komisi dan bonus yang menguntungkan dari bisnis PPOB, bisnis pulsa bisnis tiket travel, bisnis voucher game, bisnis ekspedisi, dll.
– Tidak ada kewajiban atau target transaksi, semakin banyak transaksi pelanggan semakin besar pendapatan bonus yang diterima.

Nita Novita Sari