6 Cara Mudah Transfer Uang Tanpa Rekening Bank

Sebarkan artikel ini

Sekarang ini zaman telah berkembang sangat modern. Contohnya, jika dulu seseorang hendak kirim uang harus melalui bank, maka sekarang bisa kirim uang tanpa bank. Sebut saja Smartphone, dengan benda elektronik yang satu ini, tak hanya bisa mengirim uang saja, namun juga bisa melakukan aktivitas lainnya secara mudah hanya sekali klik saja.

Membahas tentang kirim uang tanpa bank, ya saat ini Anda bisa melakukannya secara mudah melalui berbagai media. Adapun beberapa cara yang bisa Anda lakukan yakni :

1. Setor Tunai

Ya, meski tak memiliki rekening bank, Anda tetap bisa mengirim uang dengan cara setor tunai melalui bank secara langsung. Caranya pun sangat mudah, melalui tahapan berikut ini:

  • Pertama, Anda datang ke bank sesuai dengan jenis rekening yang akan ditransfer
  • Selanjutnya, ambil nomor antrian, dan tunggu hingga nomor antrian Anda dipanggil
  • Nah, sementara menunggu nomor antrian dipanggil, isi form setor tunai, biasanya data yang harus diisi adalah nama bank, nomor rekening tujuan, jumlah yang akan dikirim, serta tanda tangan
  • Setelah nomor antrian dipanggil, kemudian Anda menuju teller, kemudian serahkan form yang telah diisi beserta uangnya.

Tinggal tunggu transaksi, maka uang berhasil dikirim ke nomor rekening tujuan.

2. Melalui Minimarket

Siapa bilang minimarket hanya untuk belanja saja, sebab sekarang bisa digunakan sebagai media kirim uang tanpa bank, sebut saja Indomaret dan Alfamart.

Untuk mengirim uang melalui minimarket, caranya sangat mudah, yakni cukup katakan pada pelayan bahwa Anda ingin mengirim uang, maka nantinya petugas akan meminta kartu identitas seperti KTP/SIM, nomor HP yang bisa dihubungi, serta nomor ponsel yang akan dikirimi uang.

Nomor ponsel sendiri digunakan agar si penerima uang memperoleh kode pengambilan. Nah, kode pengambilan ini nantinya digunakan si penerima untuk mengambil uang di minimarket terdekat. Ya, kekurangan dari cara ini memang minimarket tak bisa mengirim langsung ke rekening bank, sehingga si penerima harus pergi ke minimarket.

3. Kantor Pos

Kantor pos dikenal sebagai media untuk mengirimkan surat atau barang. Nah, ternyata kantor pos juga bisa digunakan untuk mengirim uang yang disebut dengan wesel. Untuk layanan kirim uang tanpa bank terdapat beberapa jenis wesel yang bisa dipilih, yakni sebagai berikut:

  • Weselpos Instan

Seperti namanya, weselpos instan ini mampu mengirim uang secara instan atau cepat yang bersifat real time. Dimana untuk pengirimannya, cukup menggunakan PIN dan NTP atau Nomor Transaksi Pusat yang akan dikirim secara langsung dari si pengirim pada si penerima.

  • Weselpos Kemitraan

Untuk jenis weselpos ini, merupakan jenis wesel yang bekerjasama dengan pihak lain. Sehingga tak heran jika tarif administrasi yang harus dibayar pun sesuai dengan kesepakatan yang berlaku.

  • Weselpos Tunai

Cara kirim uang tanpa bank melalui wesel pos ini juga sering dikenal dengan sebutan Cash to Account. Yakni pengiriman yang dilakukan secara tunai melalui kantor pos secara real time. Dimana nantinya si penerima uang dapat mengambil uangnya melalui rekening bank.

  • WeselPrima

Layanan kirim uang tanpa bank melalui kantor pos yang terakhir yakni menggunakan layanan wesel prima. Dimana jenis weselpos ini mengirimkan uang dengan cara menggunakan surat pemberitahuan, yang kemudian akan diantar ke pihak penerima.

Jadi, si pihak penerima ini hanya mendapatkan surat pemberitahuan saja, sedangkan untuk pengambilan uang harus datang secara langsung ke bank.

4. Western Union

Istilah ini tentu tak asing bagi Anda bukan? Ya, Western Union merupakan jasa pengiriman uang yang mampu menjangkau jaringan seluruh dunia. Untuk kirim uang tanpa bank melalui Western Union sendiri, bisa Anda lakukan dengan tahapan:

Baca Juga : Daftar QRIS untuk Bisnismu yang Makin Fantastis!

  • Datangke kantor Western Union, dengan membawa KTP/SIM dan uang yang akan dikirimkan
  • Selanjutnya temui petugas dan katakan bahwa Anda ingin melakukan pengiriman uang
  • Maka, petugas akan memberikan form pengiriman uang, kemudian isilah sesuai dengan petunjuk
  • Setelah diisi,kemudian serahkan lagi pada petugas, serta berikan juga uang yang akan dikirim beserta biaya admin sesuai ketentuan
  • Setelah itu, makaAnda akan diberi Nomor Transaksi Pengiriman Uang atau MTCN oleh petugas
  • Nah, jika Anda mendapatkan kode itu, kemudian hubungi si penerima dan berikan kode rahasia tersebut
  • Sebab nantinyakode itu akan digunakan si penerima untuk mengambil uang di kantor Western Union

5. Fastpay

Ya, aplikasi serbaguna ini tentu tak asing bagi Anda bukan? Selain bisa digunakan sebagai bisnis menambah penghasilan, ternyata Fastpay juga bisa digunakan untuk kirim uang tanpa bank lho.

Layanan yang bisa digunakan untuk mengirim uang ialah laku pandai atau bisa disebut juga dengan istilah Branchless Banking. Dimana produk ini merupakan sebuah revolusi perbankan yang memang dirancang secara khusus supaya bisa mencakup sampai ke berbagai pelosok desa.

Adapun tujuan dari layanan ini sendiri ialah guna membantu pemerintah untuk melakukan pemerataan fasilitas finansial, bantuan, serta subsidi dari pemerintah. Dimana dalam menjalankan layanan ini sendiri, Fastpay bekerja sama dengan bank BNI, sehingga mampu memberikan kemudahan juga untuk masyarakat perkotaan

Tak sampai disitu saja, melalui layanan dan fitur perbankan ini juga bisa digunakan sebagai agen bisnis, seperti melayani seseorang untuk membuka rekening baru, kirim uang tanpa bank, setor tunai, serta pengambilan subsidi dari pemerintah. Atau kegiatan ini juga bisa Anda sebut dengan ATM keliling.

Dengan kegiatan tersebut, tentu secara tak langsung Fastpay tak hanya akan mempermudah aktivitas Anda mengirim uang secara pribadi saja, namun juga menambah penghasilan. Sebab jika Anda membantu seseorang untuk melakukan aktivitas-aktivitas perbankan yang telah disebutkan tadi, pasti ada biaya admin, dan biaya tersebut khusus untuk Anda sendiri.

Sangat menguntungkan bukan bisnis melalui Fastpay? Bisa kerja di rumah, tapi penghasilan bisa sangat banyak, bahkan bisa melebihi penghasilan pegawai kantoran. Tertarik join di Fastpay? Langsung saja buka website-nya, dan lakukan pendafatarn.

6. Paypal

Masih asing dengan istilah Paypal? Seiring dengan berkembangnya teknologi transaksi, Paypal hadir sebagai bentuk transaksi keuangan elektronik yang berbasis jaringan dunia. Dimana pengiriman uang yang dilakukan sendiri secara online, atau melalui koneksi internet.

Untuk pengiriman uang berupa Paypal ini memang mengharuskan Anda memiliki akun, serta menukar uang rupiah dengan jenis Paypal. Meski agak ribet memang, namun untuk pengirimannya pun sangat cepat hanya dalam hitungan detik saja.

Tak hanya itu saja tentunya, untuk pengambilan uangnya pun bisa dilakukan melalui bank, dan uang yang diterima pun telah berupa rupiah secara otomatis. Untuk harganya tentu sesuai ketentuan berapa rupiah untuk per Paypalnya.


Mau Gabung jadi Outlet Toko Modern Fastpay ? Dapatkan berbagai macam keuntungannya dan kelengkapan fiturnya. 8 LAYANAN hanya dalam 1 AKSES!

Tim SBF